jcm-logo

Hormati Orang Tuamu

Hormati Orang Tuamu

Berapa sering dan berapa banyak di antara kita yang memperlakukan orang tua kita seperti contoh-contoh di bawah ini :

“Ibu mengapa engkau selalu menelpon saya ketika saya ada ditempat kerja?”

“Ayah, berhenti mencampuri hidup saya, saya bisa menjaga diri saya sendiri!”

“Ibu, saya tidak ingin bicara sekarang, saya akan bicara denganmu nanti!”

“Bagaimana engkau mengetahuinya, banyak hal telah berubah sejak engkau masih muda!”

Semua kita telah menjadi kasar kepada orang tua kita pada hal-hal tertentu di dalam hidup ini, baik Secara sadar ataupun tidak.

Orang tua anda adalah alasan mengapa anda hidup. Perlakukanlah mereka dengan cinta dan hormat.

Semua yang mereka ingiinkan adalah, sedikit waktu bersamamu dan dapat melihatmu bahagia. Berikanlah mereka sebelum terlambat waktunya.

Firman Elohim berkata dalam, Timotius 5:8 – jika seseorang tidak menjaga keluarga dekatnya, mereka telah menyangkal iman dan hal itu lebih buruk dari seorang yang tidak mengenal kebenaran (orang percaya).

Perintah yang ke lima di dalam Alkitab: “Hormati Ayah dan Ibumu”.

Menjadi kasar terhadap orang tua yang menyayangimu lebih dari mereka menyayangi diri mereka sendiri, tidaklah adil dilihat dari sudut pandang manapun. Selalu hormati orang tuamu! Dengan melakukan hal tersebut, engkau tidak hanya menerima berkat mereka tetapi engkau juga menerima upah darinya di Sorga. Amin.