jcm-logo

Alkitab tidak mengajarkan pembunuhan

Membunuh, apakah itu yang di ajarkan Elohim kepada manusia dan umatNya? Moral Elohim harus kita ketahui untuk mengenal Dia dengan benar dalam setiap tindakan dan perkataanNya.Apakah Benar Alkitab Mengajarkan Pembunuhan? Saudara kali ini saya ingin mengklarifikasi kesalah pahaman atau kesalah mengertian yang terjadi di Antara beberapa saudara/I muslim tentang Alkitab yaitu kitab suciNya Elohim. ada beberapa orang muslim yang saya temukan di dalam facebook, mengatakan bahwa kitab sucinya orang Kristen itu salah, karena disitu mengajarkan tentang pembunuhan.

Saudara saya mau mengklarifikasi kesalah mengertiaan hal diatas. itu sebenarnya Elohim sang pencipta langit dan bumi tidak pernah mengajarkan umatnya utuk membunuh. Yang Dia lakukan sebenarnya adalah Dia memakai umatNya sebagai alat untuk menegakan keadilanNya, menyatakan kekudusanNya, menyatakan kemahakuasaanNya di muka bumi ini kepada bangsa-bangsa yang memberontak terhadap dia, kepada bangsa-bangsa yang melawan Dia.

Dia akan melakukan penghakiman atas seluruh bangsa, siapapun dan bangsa manapun yang melawan Dia, Dia akan menegakkan keadilanNya di atas bumi ini terhadap bangsa tersebut. Dan dia bisa memakai umatNya sebagai alatNya, Dia bisa pakai siapa dan apa saja.

Saudara saya mau pastikan disini bahwa Elohim tidak pernah mengajarkan untuk membunuh, Dia bisa pakai apapun untuk menjalankan keadilan dan penghukumanNya di muka bumi ini, Dia juga bisa memakai manusia sebagai alat untuk menegakkan keadilanNya di muka bumi ini. hukum yang Dia miliki yaitu moralNya Elohim, Dia perkenalkan kepada umatnya “Jangan membunuh”. Itu bunyi dari salah satu hukum Elohim, itu adalah moralNya Elohim, Dia tidak pernah melawan diriNya sendiri, Dia tidak pernah melawan firmanNya sendiri.dan tidak pernah mengajarkan umatNya untuk membunuh. Ada sangsi untuk setiap pelanggaran  terhadap perintahNya.

Jadi saudara jangan salah paham lagi, Alkitab tidak pernah mengajarkan untuk membunuh. Kalaupun anda pernah membaca ada umat Israel diperintahkan untuk membunuh suatu bangsa itu bukan umat Israel yang membunuh, tetapi Elohim sendiri yang mau melakukan itu, dan memakai umat Israel. Semoga ini bisa membantu menghilangkan semua kesalah pahaman dan kesalah mengertian tentang ayat-ayat tersebut di dalam alkitab.

Bapa sorgawi memberkati kita semua- shalom